Cibinong, jjbnews.com – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto mendukung rencana Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu menaikan status Pasar Leuwiliang menjadi Pasar Induk.
Menurut Rudy Susmanto, hal itu akan akan meningkatkan potensi lokal yang ada di Kabupaten Bogor, Khususnya di Wilayah Bogor Barat dan sekitarnya.
“Saya sangat mendukung rencana Pj Bupati yang ingin menaikan status Pasar Leuwiliang jadi Pasar induk Kabupaten Bogor. Pasar induk ini nantinya menampung seluruh potensi alam yang ada di Kabupaten Bogor,” kata Rudy Susmanto kepada BogorUpdate.com, Senin (22/1/2024).
Karena selama ini, lanjut Rudy Susmanto, masyarakat Kabupaten Bogor masih berpusat di pasar Induk TU yang ada di Kelurahan Cibadak, Kecamatan Tanah Sereal, Kota Bogor.
Padahal kata dia, sebagian besar hasil yang diperjual belikan di pasar induk itu berasal dari Kabupaten Bogor.
“Selama ini potensi lokal yang ada di Kabupaten Bogor dibawa dulu ke pasar Induk TU Kota Bogor. Kemudian baru dibeli atau dijual lagi ke pasar rakyat yang ada di Kabupaten Bogor,” jelasnya.
Oleh karena itu, kata Rudy Susmanto, potensi lokal Kabupaten Bogor ditampung di Pasar Induk Leuwiliang untuk selanjutnya dijual ke pasar yang ada di sekitarnya.
“Akan lebih baik jika sebaliknya, potensi alam yang ada di Kabupaten Bogor ditampung dulu di pasar Induk Leuwiliang setelah itu baru dibeli atau dijual ke pasar lainnya,” jelasnya.
Dengan begitu, jika rencana meningkatkan Pasar Leuwiliang jadi Pasar Induk, maka potensi ekonomi masyarakat Kubu Raya akan terus bergeliat. Bahkan, berpeluang mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bogor.
“Dapat dipastikan jika pasar Induk Leuwiliang terjadi, maka ekonomi petani dan pedagang akan terus berputar. Geliat ekonomi daerah bakal terjadi peningkatan, dan PAD pun akan bertambah,” jelas Rudy Susmanto.
Sebelumnya diberitakan, Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu menyampaikan kepada pemerintah pusat untuk mendapatkan perhatian revitalisasi Pasar Leuwiliang.
“Saya mohon doa dan dukungan, terutama dari para pedagang di Pasar Leuwiliang ini, bahwa Pemkab Bogor tidak akan tinggal diam, dan akan mengambil langkah-langkah untuk memastikan bahwa pasar ini bisa dibangun kembali,” kata Asmawa saat mengunjungi tempat penampungan sementara pedagang Pasar Leuwiliang, Sabtu (20/1/24).
Asmawa meminta kepada pedagang dan masyarakat agar bersabar karena pasar milik masyarakat yang sebelumnya terbakar, belum dibangun.
“Kepada para pedagang dan pembeli mohon untuk bersabar pada kondisi saat ini karena ini adalah musibah dan ujian untuk ita semua. Namun sekali lagi, Pemkab Bogor hadir untuk melakukan langkah-langkah penanganan,” jelasnya.
Dia juga berharap, Pasar Leuwiliang bisa ditingkatkan statusnya menjadi pasar induk. Sedangkan untuk lokasi, lebih tepat di wilayah Bogor bagian Barat salahsatunya Pasar Leuwiliang.
“Syukur-syukur bisa kita tingkatkan statusnya jadi pasar induk. Karena Kabupaten Bogor belum punya pasar induk, dan pasar ini sangat strategis. Lokasinya di wilayah Bogor Barat, dan kedepan diharapkan kondisinya bisa lebih baik lagi,” harapnya. ***